Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Harga Pasaran Rumah di Depok dan Tips Memilih Rumah Idaman Anda

Rabu, 05 Maret 2025 | Rabu, Maret 05, 2025 WIB | 0 Views Last Updated 2025-03-04T22:35:03Z



Depok menjadi salah satu kota di Indonesia yang bisa Anda pertimbangkan untuk menjadi daerah tempat tinggal. Kota ini bagian dari Jabodetabek yang memiliki infrastruktur yang cukup lengkap. Bukan hanya itu, pilihan rumah huniannya pun banyak, dari rumah hingga apartemen.


Harga rumah di daerah Depok sangat beragam dan bisa Anda sesuaikan dengan kebutuhan dan kondisi keuangan. Lalu, apa yang menjadi pertimbangan Anda memilih kota Depok  dan kira-kira berapa variasi harga rumah yang ditawarkan? Mari kita simak penjelasannya berikut ini!


Faktor yang Memengaruhi Harga Rumah di Depok

Ada beberapa faktor yang memengaruhi harga rumah di Depok, mulai dari lokasinya yang strategis hingga analisis pasar. Adapun faktor-faktornya adalah sebagai berikut:


1. Akses ke Fasilitas Umum

Faktor pertama yang memengaruhi harga rumah di Depok adalah lokasi yang strategis untuk mengakses ke fasilitas umum, seperti sekolah, pusat perbelanjaan, transportasi umum, dan rumah sakit. Hal ini tentu saja menjadi perhatian utama dalam meningkatkan kualitas hidup penghuninya. Apalagi lagi, saat ini Depok dekat sekali dengan Central Business District (CBD) Jakarta sehingga memudahkan akses pulang-pergi bagi karyawan yang bekerja di CBD.


2. Minat Beli Rumah

Faktor selanjutnya adalah meningkatnya minat beli rumah di Depok karena nilai investasi propertinya, mengingat Depok adalah salah satu kota di Jabodetabek yang memiliki kemajuan infrastruktur dan perkembangan yang signifikan. Alhasil, banyak orang berminat untuk membeli hunian di Depok.


3. Kenaikan Permintaan Rumah Kontrakan

Selain rumah dan apartemen, permintaan rumah kontrakan di Depok juga melesat, menunjukkan tingginya kebutuhan hunian sementara untuk berbagai macam tujuan, seperti pekerjaan dan pendidikan.


Tentunya, hal ini menjadi lampu hijau bagi investor properti yang ingin menanamkan modal di segmen kos-kosan dan rumah kontrakan di Depok.


4. Kenaikan Harga Tanah

Harga rumah di Depok juga dipengaruhi oleh kenaikan harga tanah yang konsisten. Setiap tahunnya, kenaikan harga rumah di Depok mencapai rata-rata 10-15%. Kenaikan ini pun menjadi tanda positif bagi investor properti untuk berinvestasi, khususnya investasi yang berfokus pada capital gain.


5. Analisis Pasar yang Positif

Di tahun 2024, tren rumah di Depok masih menunjukkan prospek yang menjanjikan karena permintaan rumah terus meningkat seiring pertumbuhan penduduk yang merantau dari berbagai daerah.


Selain itu, Depok juga mengalami perkembangan yang signifikan dengan adanya pembangunan transportasi publik dan jalan tol sehingga menjadikan kota ini diincar banyak investor properti dan orang yang bekerja di area Jabodetabek.


Harga Rumah di Depok Berdasarkan Lokasi

Harga rumah di Depok bervariasi tergantung lokasi, luas tanah, dan lain sebagainya. Hal ini juga termasuk harga tanah per meter di Depok. Di Depok Timur, harga tanahnya berkisar mulai Rp4-8 juta.


Untuk Depok Selatan, harga tanahnya berkisar Rp5-10 juta. Kemudian, jika Anda mencari harga tanah per meter di Depok yang relatif terjangkau, Anda bisa memilih Depok Barat yang harganya Rp3-7 juta per meter. Harga di Depok Utara juga relatif terjangkau dengan rentang Rp4-9 juta per meternya.



Tipe dan Harga Rumah di Depok yang Populer

Depok menawarkan berbagai tipe rumah, dari subsidi hingga apartemen, yang bisa Anda pilih sesuai kebutuhan dan kondisi keuangan. Adapun rincian rentang harga rumah di Depok berdasarkan tipenya adalah sebagai berikut:


1. Perumahan Subsidi

Jika Anda tertarik dengan perumahan subsidi untuk opsi yang lebih terjangkau, Anda bisa menyiapkan dana sekitar Rp200-400 juta. Meski begitu, ukuran dan lokasi rumah juga menentukan besaran harga rumah subsidi di Depok.


2. Perumahan Menengah

Perumahan kelas menengah juga bisa menjadi opsi jika Anda memiliki budget lebih. Rumah kelas menengah di Depok memiliki kisaran harga mulai Rp400-900 juta. Namun, luas tanah dan fasilitas rumah dapat memengaruhi besaran harga per unitnya.


3. Perumahan Mewah

Perumahan mewah di Depok memiliki kisaran harga di atas Rp900 juta. Harga rumah mewah di Depok juga berdasarkan lokasinya yang strategis, ukuran properti, dan fasilitas eksklusif.


4. Apartemen

Anda pun bisa memilih apartemen di Depok alih-alih membeli rumah. Harga apartemen di Depok bervariasi, mulai Rp300 juta hingga Rp2 miliar, tergantung fasilitas, luas unit, dan lokasinya.


Biasanya, apartemen yang dekat dengan pusat kota, kawasan bisnis, atau memiliki akses transportasi yang mudah akan memiliki harga yang lebih tinggi. Apartemen di Depok pun beragam dari hunian terjangkau hingga apartemen mewah sesuai dengan kebutuhan Anda.

Untuk mengetahui info project perumahan di Depok. Khususnya perumahan syariah, silahkan kunjungi website Husna Property Sharia. Semoga bisa menjadi salah satu solusi hunian yang Anda cari selama ini.




×
Berita Terbaru Update